-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Nefra Firdaus Kadispenad TNI AD, Berkarir Mulai dari Satuan Kopassus

Selasa, 14 April 2020 | Selasa, April 14, 2020 WIB | 0 Views Last Updated 2020-04-19T10:19:06Z
iklan
Nefra Firdaus
Nasional, smartsumbar.com-----Kolonel Nefra Firdaus, mendapat tugas baru sebagai Kepala Dinas Penerangan TNI AD (Kadispenad), menggantikan Brigjen TNI Candra Wijaya. Nefra pun akan naik pangkat menjadi jenderal bintang satu atau Brigjen TNI.

Mutasi dan promosi tersebut tertuang dalam Surat Keputusan Panglima TNI, Marsekal Hadi Tjahjanto  Nomor Kep/385/IV/2020 pada 9 April 2020 bersama 329 personel lainnya yang dimutasi di lingkungan Tentara Nasional Indonesia (TNI).

Nefra Firdaus adalah putra dari Alm. Arfan Marwazie Lubis, yang mana orangtuanya ini adalah kelahiran Silaping Kecamatan Ranah Batahan Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) Provinsi Sumatera Barat (Sumbar). Namun, Nefra lahir dan besar di rantau yakni di Padang sidempuan Tapanuli Selatan (Tapsel), Provinsi Sumatera Utara (Sumut) pada 5 September 1969.



“Memang benar, saya berasal dari Pasbar karena orangtua saya lahir di Silaping. Cuma saya lahir dan besar di Padang Sidempuan. Tapi sampai sekarang abang saya, Syafnan Lubis masih tinggal di Silaping depan Masjid Raya, “ kata Nefra ketika dihubungi media ini, Senin (13/4).

Nefra, selain menempuh dan menjalani karir serta pendidikan militer, ia juga dikenal kompetensi bidang ilmu komunikasi. Bahkan saat ini ia masih sedang menempuh pendidikan S.3 Ilmu Komunikasi di Universitas Sahid Jakarta, sejak tahun 2018.  Sebelumnya, ia menamatkan sekolah umum mulai dari SD, SMP dan SMA di Kota Medan Sumut.

Adapun karir militernya, pada  tahun 2010,  Nefra mendapat kepercayaan sebagai Komandan Batalyon ( Danyon.) - 812/ Satuan-81 Kopassus. Satuan ini merupakan army terpilih yang memiliki kompetensi khusus seperti bergerak cepat, menembak dengan tepat, pengintaian, dan juga anti teror.

Seterusnya, karir militernya menanjak naik, ia diberi amanah sebagai Komandan (Dan) Sekolah Para/ Pusdikpassus pada tahun 2011. Kemudian Dandim 1415/ Kabupaten Selayar, Sulsel 2012.

Selanjutnya, Danbrigif-16/WY Kodam V/Wrb tahun 2015, Asisten Teritorial Kodam ISkandar Muda, 2017, Danrem 012/Teuku Umar, Kodam IM, 2018 dan seterusnya menjabat sebagai Paban IV/Komsos, Ster TNI 2019. Lalu kemudian ia mendapat kepercayaan oleh Panglima TNI, Marsekal Hadi Tjahjanto  sebagai Kepala Dinas Penerangan TNI AD (Kadispenad) sejak 9 April  2020. ***irtz

iklan
×
Berita Terbaru Update