-->

Notification

×

Iklan

Iklan

SMAN 1 LND dan Rakyat Sumbar, Gelar Pelatihan Jurnalistik

Senin, 01 Agustus 2022 | Senin, Agustus 01, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-08-01T06:39:09Z
iklan

Pelatihan Jurnalistik di SMA Negeri 1 LND 



Pasaman Barat, smartsumbar.com - SMA Negeri 1 Luhak Nan Duo bekerjasama dengan Rakyat Sumbar, Senin (1/8/2022) melaksanakan pelatihan jurnalistik. Pelatihan menulis berita ini digelar di ruang labor Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) lembaga pendidikan itu, Sarik, Kecamatan Luhak Nan Duo.


Pelatihan jurnalistik yang diikuti 30 siswa selama sehari penuh ini, dibuka Kepala SMA Negeri 1 Luhak Nan Duo, Kusuma Winanto. Sementara dari Tim Surat Kabar Harian (SKH) Rakyat Sumbar, dihadiri Redaktur Pelaksana, Jon Kenedi, didampingi Budiawan, dan Gusmizar.


Redaktur Pelaksana Rakyat Sumbar, Jon Kenedi, mengakui, yang menjadi prinsip dasar pada penulisan berita adalah, memperhatikan sekaligus mempedomani prinsip 5-W tambah 1-H, dengan mengacu pada sistem penulisan dan tata bahasa yang baik dan benar.


Menulis berita, jelas Jon Kenedi, setiap teks atau drap berita yang ditulis harus lengkap, akurat, dan tidak berpihak. Sehebat apapun berita, khususnya berkaitan dengan kasus. Setiap pemberitaan yang ditulis harus lengkap, akurat dan berimbang.


Kepala SMA Negeri 1 Luhak Nan Duo, Kusumah Winanto, ketika membuka pelatihan itu menyampaikan, pelatihan jurnalistik untuk siswa, adalah program khusus yang dirancang oleh koker humas yang merupakan salah satu rangkaian kegiatan sekolah referensi yang berkaitan dengan literasi. Dengan harapan melalui pelatihantik ini, para Siswa akan mampu mengatasi hambatan menulis, sehingga bisa menulis dan menyunting dengan baik, demi membantu maupun dalam rangka menulis naskah untuk media internal seperti majalah dinding, teknis menulis berita, kiat wawancara dengan penyajiannya, dan sebagainya.


Kegiatan jurnalitik yang dilaksanakan di gedung lembaga pendidikan itu, berjalan lancar, dengan peserta pelatihan adalah siswa yang tertarik pada dunia jurnalistik. Pada kegiatan ini, para siswa dibekali pengetahuan dasar pelatihan jurnalistik. Sehingga mampu membedakan cara penulisan berita, artikel, feature, laporan, maupun tulisan/naskah wawancara.


Pengetahuan ini, katanya sangat diperlukan baik para siswa yang ikut berpartisipasi dalam menulis di media internal, apalagi oleh para anggota tim-redaksi seperti Majalah Dinding, Buletin, dll atau bagi siswa yang mengikuti ekskul jurnalistik. (gmz)

iklan
×
Berita Terbaru Update