![]() |
| Kondisi mobil truk, setelah tabrakan dengan tengki di Air Balam Parit |
Pasaman Barat, smartsumbar.com, - Mobil truk, pengangkut TBS (Tandan Buah Segar) kelapa sawit dan tengki, pengangkut CPO (Crude Palm Oil) atau minyak kelapa sawit mentah, Minggu (23/11) malam adu kekuatan di kawasan Air Balam, Parit Koto Balingka, Pasaman Barat.
CPO adalah komoditas utama di Indonesia dan digunakan untuk berbagai produk seperti minyak goreng, margarin, dan biodiesel. CPO memiliki warna kemerahan karena kandungan beta-karoten yang tinggi dan komposisi asam lemak yang seimbang.
Dari informasi yang berhasil dihimpun di TKP (Tempat Kejadian Peristiwa), Minggu malam, diketahui, hingga beberapa hari terakhir, kondisi cuaca di Pasaman Barat dilanda hujan. Sementara, kondisi badan jalan licin, dan gelap.
Dari peristiwa itu, pada bagian depan truk yang mengangkut sawit tampak ringsek. Lalu mobil tangki berhenti melintang dan membuat arus kendaraan lumpuh total.
Warga langsung memadati lokasi untuk membantu mengatur lalu lintas dari kedua arah. Hingga berita ini dipublish, belum diketahui secara pasti apa penyebab dari kecelakaan mobil truk dan tangki. Namun kondisi jalan basah, licin dan minim penerangan jalan.
Hingga kini tidak ada laporan korban jiwa dari adu kekuatan truk dengan tengki. Namun pengguna jalan tetap waspada, sehingga tidak ada lagi peristiwa yang sama terjadi . Lokasi itu, memang kawasan rawan kecelakaan. (gmz)
